Saturday, November 24, 2012

Kuliner khas "Kota Petir dan kota hujan"


wisata kuliner bogor,wisata kuliner di bogor,kuliner di bogor,wisata bogor
Toge goreng pedas
  Selain kota hujan dan kota petir ,Bogor juga mempunyai aneka makanan khas yang nggak kalah dari kota-kota lainnya di Indonesia.dari sekian banyak makanan khas kuliner Bogor salah satunya yang membuat kita penasaran adalah Toge goreng pedas.Sebenarnya tidak terlalu sulit untuk membuat makanan ini ,kita juga nggak perlu repot-repot datang ke Bogor untuk mencicipinya, kita bisa mencoba membuat sendiri di rumah.
Berikut akan saya sajikan resep dan cara pembuatan Toge goreng pedas khas kuliner Bogor :

Toge goreng pedas


Bahan:

▪1 bks mie kuning
▪2 ons toge
▪1 ptg oncom
▪4 bh tahu kuning
▪sejumput kucai

Kuah:

▪2 bh tomat potong kecil
▪3 sdk mkn tauco kuning
▪150 gr oncom
▪3 bh daun bawang iris memanjang
▪kecap manis
▪minyak untuk menumis
▪jeruk limo

Bumbu halus:
▪3 bh cabai merah
▪8 btr bwg merah
▪garam - gula secukupnya

Cara membuat kuah:

Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus hingga harum.
Masukkan tomat - oncom dan daun bawang aduk hingga tercampur rata.
Tuangi air tambahkan kecap manis dan taoco
Masak hingga matang, sajikan lebih nikmat dialasi daun temulawak.

Selamat mencoba.
Semoga bermanfaat…!

No comments:

Post a Comment